Pos Peduli Tunaikan Wakaf Motor Guru Tahfizh Al-Qur’an

Alhamdulillah, Ponpes Salman Peduli (Pos Peduli) telah menunaikan amanah pengadaan motor dakwah untuk guru penghafal Al-Qur’an.

Jumlah donasi wakaf yang terkumpul Rp 15.750.000,-. Adapun biaya pengadaan motor jenis Honda Vario FI/eSP 110 adalah Rp 15.250.000,-. Sisa dana Rp 500.000,- akan digunakan untuk maintenance kendaraan motor dakwah.

Dengan demikian wakaf motor dakwah secara resmi telah ditutup. Motor dakwah tersebut kini telah digunakan dan sangat menunjang transportasi guru penghafal Al-Qur’an di Ponpes Salman Al-Farisi.

Pos Peduli menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pewakaf, semoga pahalanya mengalir hingga hari akhir.

Check Also

Ulama Palestina Ucapkan Terima Kasih pada Rakyat Indonesia

Pondok Pesantren Salman Al-Farisi kedatangan tamu mulia dari negeri Syam, Syaikh Naim Abdallah. Hadirnya Syaikh …